6 Tips Membeli Laptop Buat Mahasiswa Baru Supaya Awet 5 Tahun

Kredit HP Pakai Aplikasi Kredivo, Cukup KTP dan 1 Menit untuk Daftar -  TribunNews.com

Buat mahasiswa baru harus paham ketika ingin membeli laptop yang bisa awet sampai dengan lulus kuliah. Anggap saja kuliah selama 4 hingga 5 tahun. Artinya selama kuliah upayakan bisa menggunakan satu laptop saja supaya lebih hemat, efektif dan tetap produktif sebagai mahasiswa. 

Salah satu tipsnya adalah membeli laptop dengan teknologi yang terbaru. Sehingga jika sudah melewati masa 5 tahun pun kemampuannya masih bisa diandalkan.

Problemnya biasanya pada harga laptop yang mahal. Soal itu tidak usah khawatir karena kamu bisa menggunakan layanan cicilan laptop dengan sangat mudah. Lalu apa saja yang perlu dipertimbangkan saat membeli laptop bagi mahasiswa? Simak ulasannya berikut ini.

Pahami Kebutuhannya

Jika kamu seorang mahasiswa desain apalagi programming, tentu harus punya laptop dengan performa yang bagus. Berbeda dengan mahasiswa di jurusan sosial atau bahasa yang kebutuhannya mungkin tidak terlalu perlu teknologi yang sangat canggih. 

Oleh sebab itu, sebelum membeli laptop kenali dulu kegunaannya sesuai dengan kebutuhan. Apakah laptop hanya dipakai untuk belajar saja selama bangku kuliah atau potensi dijadikan sebagai alat untuk mencari sampingan dan lain sebagainya. 

 

Pilih Prosesor yang Tepat

Jika kamu anak desain atau programming yang harus coding, tentu harus memiliki prosesor yang terkini. Rata-rata untuk saat ini sudah menggunakan Intel Core 7 atau Ryzen 7 yang mumpuni untuk editing maupun programming.

Berbeda dengan mahasiswa sosial dan bahasa yang tugasnya mungkin sebatas tugas kuliah membuat paper dan browsing saja.

Namun, standarnya paling tidak sudah memiliki prosesor Intel i5 atau setara dengan Ryzen 5 supaya laptopnya tidak terlalu lemot dan bisa digunakan untuk multitasking dengan sat set. 

Untuk laptop-laptop dengan prosesor i5 paling tidak standarnya sudah di atas Rp5 jutaan. Apalagi jika ingin mendapatkan prosesor yang i7 atau setara Ryzen 7. Paling tidak rata-rata laptopnya sudah seharga Rp7 juta sampai dengan Rp10 jutaan.

Jika merasa kamu harus membeli laptop spesifikasi tinggi, kamu bisa mengandalkan Kredivo yang memberikan limit pinjaman hingga Rp50 juta bagi member premium.

Nanti, pilihannya tinggal tenor 3 bulan cicilan 0% atau tenor 6 hingga 12 bulan dengan bunga 2,6% saja per bulan. Jadi, pilih dengan bijak secara visioner akan digunakan untuk apa saja laptop kamu kelak. 

 

Pertimbangkan RAM dan Storage

Untuk pertimbangan RAM tentu harus lebih tinggi dibandingkan RAM sebuah smartphone, Saat ini saja smartphone dengan spec standar sudah punya pilihan RAM hingga 8GB.

Idealnya jika laptop kamu akan digunakan untuk multitasking artinya kamu memerlukan RAM yang besar, 

Jika ingin performanya lebih sempurna, pilih storage dengan tipe SSD karena membaca data lebih cepat dibandingkan dengan storage HDD.

Harganya pun memang berbeda. Setidaknya kapasitas SDD 256GB masih lebih baik dibandingkan HDD 500GB. 

 

Pilih Layar yang Nyaman

Ukuran layar juga sangat menentukan bobot laptopnya. Makin lebar, makin berat bobot yang harus kamu tanggung setiap hari saat mau ke kampus.

Pilihan layar dengan ukuran standar antara 13 sampai dengan 14 inci saja. Namun, jika untuk kebutuhan multimedia diperlukan layar yang lebih besar agar lebih nyaman dalam mengerjakan tugas paling tidak ukurannya antara 15 inci hingga 17 inci. 

 

Pertimbangkan Kapasitas Baterai

Kapasitas baterai juga menentukan bobotnya. Namun, semakin tipis laptop masa kini makin mahal juga harganya misalnya seperti Macbook Air yang bobotnya ringan tapi bisa diandalkan untuk daya baterainya. Idealnya laptop bisa digunakan selama minimal 8 jam apalagi jika kamu nantinya banyak berada di luar kampus.